TIPS MEMILIH DAGING SAPI YANG SEGAR DAN BERKULITAS


Daging merupakan sumber protein yang meskipun harganya relatif mahal, namun akan tetap dibeli karena suatu kebutuhan tertentu. Bagi yang terbiasa belanja, memilih daging yang baik bukanlah masalah sulit. Namun bagi yang jarang belanja, tentunya harus hati-hati ketika hendak membeli daging sapi. Karena saat ini banyak pedagang curang yang rela menempuh cara tidak benar agar mendapatkan keuntungan besar, misalnya : daging busuk, daging gelonggong, daging oplosan, dan lain sebagainya.
Aneka olahan daging memang enak dan menggugah selera, namun apabila diolah dari daging yang tidak baik, maka dapat menimbulkan masalah. Nah, untuk menyiasatinya, kali ini saya akan menyajikan tips memilih daging sapi yang segar dan berkualitas, diantaranya adalah :

Perhatikan warna daging

untuk membedakan daging yang berkualitas dengan yang busuk atau sisa kemarin adalah dnegan memperhatikan warnanya. Daging yang segar dan berkualitas memiliki warna merah segar dan tidak pucat atau kotor.

Perhatikan tekstur daging

Sebelum memutuskan membeli, tidak ada salahnya Anda menekan daging tersebut. Kalau teksturnya terasa kenyal dan posisinya kembali seperti semua saat ditekan, maka daging tersebut masih baru. Sebaliknya apabila daging teraba lembek, maka hindari karena daging tersebut sudah tidak bagus atau busuk.

Cium aroma daging

Daging sapi segar akan tercium bau khas yang segar, tidak amis atau beraroma busuk. Jadi, pastikan Anda tidak salah memilih daging yang beraroma menyengat/busuk.

Hindari memilih daging berair

Ketika membeli daging, kita pasti melihat posisi daging yang digantung. Nah, pastikan Anda memilih daging yang tidak berair, karena bisa jadi daging sapi tersebut merupakan daging gelonggong. Namun kalau yang menetes dari daging tersebut adalah darah, maka tidak masalah Anda membelinya karena itu merupakan “sari”daging sapi.

Hindari membeli daging beku

Untuk mendapatkan daging segar, hindari memilih daging beku. Mungkin daging beku masih bagus, namun kesegarannya tentu sudah berkurang. Jika terpaksa membeli daging beku, pilihlah daging yang tidak terdapat bunga es. Daging yang terdapat bunga es tentunya sudah lama dan tidak segar.

Jadi, jangan asal membeli daging sapi tanpa mengetahui tips diatas ya, karena bukannya mendapatkan hasil makanan yang sempurna, tapi justru merugikan kesehatan Anda sekeluarga. Okey, semoga tips memilih daging sapi segar dan berkualitas diatas dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita semua.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SISTEM OPERASI KOMPUTER DAN HANDPHONE

APLIKASI KOMPUTER DAN TEKNOLOGI INFORMASI DI BIDANG PETERNAKAN

MICROSOFT EXCEL DAN FITUR-FITURNYA